Kamis, 29 Januari 2015

Kelas StringBuffer



Kelas StringBuffer

Obyek StringBuffer merupakan urutan karakter Unicode yang dapat diubah (mutable). Dianjurkan untuk menggunakan StringBuffer.ketika membuat banyak modifikasi terhadap suatu String.

Konstruktor StringBuffer
Berikut ini merupakan bentuk-bentuk konstruktor yang ada di dalam kelas StringBuffer :

·         public StringBuffer()

Konstruktor ini membuat sebuah obyek StringBuffer yang kosong. Sebagai contoh :
StringBuffer sb1 = new StringBuffer();

·         public StringBuffer(int capacity)

Konstruktor ini membuat sebuah obyek StringBuffer kosong dengan kapasitas sebesar int. Sebagai contoh :
StringBuffer sb2 = new StringBuffer(50);
Kode di atas akan membuat sebuah obyek StringBuffer yang memiliki kapasitas 50 karakter.

·         public StringBuffer(String string)

StringBuffer sb3 = new StringBuffer(“hello world”);
61
Kode di atas akan membuat referensi obyek bertipe StringBuffer sb3 dan menginisialisasinya dengan string “hello world”. Konstruktor ini membuat sebuah obyek StringBuffer yang berisikan String tertentu. Sebagai contoh :


Method yang biasa digunakan dalam kelas StringBuffer
Berikut ini merupakan method-method yang digunakan untuk memodifikasi obyek StringBuffer.

·         public synchronizedStringBuffer append(String s)
Method ini akan memodifikasi StringBuffer dengan menambahkan String s di ujung buffer. Kelas StringBuffer juga memiliki bentuk overloaded method untuk tipe parameter boolean, char, char[], double, float, long, dan Object. Berikut ini merupakan contoh dari penggunaan StringBuffer.

StringBuffer sb = new StringBuffer("set ");
sb.append("point");
System.out.println( sb ); // "set point"


  
·         public synchronized StringBuffer insert(int offset,String s)
Method ini memodifikasi StringBuffer dengan menambahkan String s pada lokasi offset tertentu. Kelas StringBuffer juga memiliki bentuk
overloaded method untuk tipe parameter: boolean, char, char[],double, float, long, dan Object. Sebagai contoh :

StringBuffer sb = new StringBuffer("01234567");
sb.insert(4, "---");
System.out.println( sb ); // "0123---4567"

·         public synchronized StringBuffer reverse()
Method ini akan membalikkan urutan karakter dari obyek StringBuffer. Sebagai contoh:

StringBuffer sb = new StringBuffer("A man");
System.out.println( sb.reverse() );

Tidak ada komentar:

Posting Komentar